teknologi terkini

Pentax 645D: Teknologi Terbaru, Harga Fantastis

Author : Redaksi

pic
Siapa yang akan membeli kamera DSLR seharga USD 10.000? Penggemar fotografi mungkin akan melakukannya. Pasalnya, Pentax 645D dilengkapi teknologi terbaru dari mulai dukungan resolusi 40 megapiksel, tangkas mengirimkan gambar besar, sampai shutter speed 1/4000 detik.

Menggabungkan beberapa teknologi terbaru, Pentax 645D merupakan triger pengembangan produsen DLSR asal Jepang itu sejak 2007. Kali ini, dengan kapasitas 40 megapiksel, sensor gambar 44X33 CCD dari Kodak, sekitar 1,7 kali lebih besar dibanding format 35mm. Berjenis medium format, hasil jepretannya tentu menjanjikan noise lebih rendah dibanding DSLR biasa.

Dalam kamera ini, MDers juga mendapat teknologi terbaru PENTAX-original PRIME (PENTAX Real Image Engine) II. Sehingga, 645D bisa menghasilkan gambar berkecepatan tinggi, sekaligus warna berkualitas tinggi. Bahkan, kamera ini tidak mengalami gangguan saat mengirimkan data berformat RAW yang ukurannya bisa mencapai 50MB per file.

Asyiknya lagi, teknologi terbaru dalam hal kecepatan rana tetap tersedia. MDers bisa mengambil gambar dengan shutter speed mencapai 1/4000 detik, atau sebanding dengan 50.000 shutter release.  Bahkan, ketangguhan 645D masih teruji saat berada di tengah cuaca -10 derajat.
1103_teknologi_terbaru_P645D_2.jpg

Pendukung Lainnya

MDers mungkin sedikit ragu dengan body Pentax 645D yang 'tebal'. Tapi, pendukung lain dalam DSLR ini memang tidak sedikit. Ada fitur DR (Dust Removal) II yang efektif mengurangi bintik-bintik debu saat merekam gambar, lalu presisi tinggi berkat dukungan teknologi terbaru SAFOX IX yang menggunakan sembilan jenis sensor silang. Sedang akurasi pengukuran cahayanya dijamin menggunakan 77 segmen multi-pattern system metering.

Untuk pengguna yang membutuhkan kecepatan mode pengambilan gambar, Pentax 645D menawarkan perpindahan mode Programmed AE Shutter atau Aperture-Priority AE dengan sederhana. Meski begitu, mode Manual Hyper AOS memungkinkan pengguna mengatur secara manual tingkat eksposur. 

MDers yang menggunakan teknologi terbaru dari Pentax ini, akan mendapati 3,0 inci LCD monitor yang mampu memunculkan sekitar 921.000 titik warna dengan jelas dan terang. Uniknya, pengguna tak perlu khawatir penggunaan LCD Monitor di ruang terbuka bakal terganggu. Pasalnya, LCD ini dilapisi dengan lapisan eksklusif AR (Anti-Reflection) yang akan meminimalkan refleksi pada layar.

Nah, kalau MDers menggunakan mode gambar berkapasitas besar, rechargeable lithium-ion battery saat penuh mampu digunakan untuk kira-kira 800 gambar.  Sayangnya, meski diluncurkan pada 11 Maret ini, situs resminya belum memberikan informasi jelas soal harga. Beberapa rumor yang beredar sebelumnya mengatakan bahwa Pentax 645D dilepas dengan bandrol USD 10.000 atau hampir mencapai Rp 92 juta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar